SILAMPARI ONLINE
MUSIRAWAS – Tim Sego sambel yang di perkuat skuad Baja FC lolos ke final Liga T2 Purwakarya usai menyingkirkan Palapa FC Megang Sakti, Skuad Baja FC harus bertarung hingga adu penalti untuk merebut tiket ke partai puncak.
Dalam pertandingan semifinal di Lapangan sepak bola desa T2 Purwakarya kecamatan Purwodadi, Sabtu (16/1/2021) 15.30 WIB, kedua tim bermain imbang 1-1 hingga waktu normal habis.
Sejak menit awal laga seminal tersebut berjalan ketat, kedua tim sama sama ngotot saling jegal merebutkan tiket menuju babak final.
Tidak ada waktu perpanjangan dalam laga semifinal tersebut, perandingan langsung dituntaskan lewat babak adu penalti.
Tim sego sambel melaju kebapak final liga T2 Purwakarya Melalui pertarungan ketat lewat drama adu penalti dengan sekor akhir 8-7
Di laga Final Tim sego sambel akan bertemu Azzuri Sport FC Megang Sakti yang akan dimainkan di lapangan sepak bola desa T2 Purwakarya.
Kapten tim Sego Sambel Kusiswo (25) mengaku optimis dirinya dan kawan kawan satu tim dapat memenangkan pertandingan di laga final mendatang.
Meski tidak mudah untuk mengalahkan Azzuri Sport FC dibabak final nanti saya tetap optimis skuad baja FC yang bermain di Tim Sego sambel dapat menjadi raner up di liga T2 purwakarya ini. Ucap kusiswo.
Sementara itu Manager tim Azzuri Sport 2 FC, Sodik Broiler (29) juga optimis bakal memenangkan laga puncak liga T2 Purwakarya, dirinya mengatakan telah mempersiapkan performa tim srbaik mungkin, mengingat di laga penyisihan group tim kami hanya menang tipis dari Sego Sambel FC yang di isi pemain pemain andalan dari skuad Baja FC.
Srmentara itu Untuk tanggal pelaksanaannya kedua tim yang akan berlaga di bapak final tersebut masih menunggu jadwal dari panitia.
Panitia Liga T2 Purwakarya Dodit (42) Saat dikonfirmasi mengaku masih menentukan jadwal waktu untuk pelaksanaan laga final tersebut, nanti jika sudah ada jadwalnya akan kami beritahukan. (HAMBA ALLAH)