SILAMPARI ONLINE – Tawaran kontrak kabarnya dilakukan Bos Chelsea kepada Zinedine Zidane.
Pasalnya The Blues dikabarkan kini tengah mencari pengganti manajer yang sedang di bawah tekanan: Graham Potter. Ada banyak perombakan tim dilakukan sejak pengambil alihan kepemilikan Chelsea oleh Todd Boehly.
Dikabarkan Todd Boehly berharap Zinedine Zidane ke Chelsea dan telah menawarkan kontrak senilai £ 44,5 juta atau setara Rp 728 miliar per musim di klub. Itu menurut OK Diario.
Diketahui bahwa Zinedine Zidane menjadi legenda di sepakbola dunia. Dan kehadirannya dibutuhkan untuk menjadi penengah talenta top di Chelsea. Namun Zidane kabarnya juga dilirik PSG yang penuh dengan pemain bintang.
Dan bukan rahasia bahwa bintang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe adalah pengagum berat Zinedine Zidane. Mbape ingin Zidane ke PSG. Bahkan ia membela Zinedine Zidane saat ketua Federasi Sepak Bola Prancis Noel Le Great secara terbuka mengkritiknya.
Bos Chelsea tidak merahasiakan bahwa ia siap menggelontorkan uang untuk membangun kekuatan baru yang lebih besar. Bukan tidak mungkin keinginan Mbape untuk dilatih Zinedine Zidane terwujud di Chelsea. Boyong dua orang langsung. Mungkin tidak ada kandidat pelatih yang lebih baik untuk membangun skuad selain “The Magic” Zinedine Zidane
Kalau benar Chelsea bisa memanfaatkan “The Magic” Zinedine Zidane, maka akan banyak perubahan terjadi di klub asal kota London itu.(harian.disway.id)